Lomba Tahfiz Al Quran Tingkat Pelajar SD dan SMP se Kab Agam Sukses Digelar

GAYABEKASI.ID || KAB AGAM — Dalam rangka menyukseskan Program Unggulan Daerah Kab Agam bidang Tahfiz, Sabtu, 15 April 2023 bertempat di Mesjid Al Hikmah Simpang Tigo Lubuk Basung digelar Lomba Tahfiz Tingkat Kab. Agam utk jenjang SD dan SMP. Kegiatan dibuka langsung oleh Bupati Agam Dr. H. Andri Warman, MM.

Dalam sambutannya Bupati Agam menyampaikan apresiasi yg tinggi atas digelarnya Lomba Tahfiz untuk pelajar di Kab Agam. Saya sangat bangga karena kegiatan ini merupakan salah satu bukti bahwa Program unggul Daerah yg saya sampaikan telah direspon dengan baik. Buktinya semua SD dan SMP pemenang Lomba Kecamatan dapat mengikuti lomba di Tingkat Kab Agam

Bacaan Lainnya

Setelah lomba tahfiz dibuka Bupati, selanjutnya dilaksanan lomba di Mesjid Al Hikmah untuk SD dan Mesjid Syuhada Lapau Talang Lubuk Basung untuk SMP. Perlombaan berakhir pada pukul 16.45 wib dan ditutup langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Drs. H. Isra, M.Pd.

Dalam acara penutupan itu, Kadis menyampaikan rasa bangga dan haru atas kelancaran dan kesuksesan Lomba Tahfiz. Dia mengatakan

“Saya merasa bangga karena semua peserta mengikuti dengan semangat yg luar biasa. Sementara itu saya juga terharu bahkan sampai meneteskan air mata menyaksikan penampilan pelajar SD dan SMP kita yg begitu cerdas melantunkan ayat-ayat Al Qur’an yg diujikan oleh para juri. Peserta membacakan ayat dengan suara yg bagus, tajwid dan mahraj yg benar.

Pos terkait