Diduga Walinegari Taluak Kecamatan Batang Kapas Berselingkuh dengan Istri Warga Sendiri

Ditambahkannya, dalam surat resmi bersama barang bukti dan ratusan tandan tangan, serta foto copy KTP masyarakat yang terlampir. Pihak masyarakat sepakat untuk meminta wali nagari di berhentikan.

“Karena perilaku yang dilakukan oleh wali nagari ini perbuatan yang tidak baik lagi dan ini sudah melanggar norma selaku seorang pemimpin yang jadi panutan masyarakat. Jadi, kami tidak menerima kelakuan yang dilakukan oleh oknum wali nagari ini,”tegasnya.

Bacaan Lainnya

Terpisah, warga lain Elen (43) menyampaikan, bahwa persoalan kasus perselingkuhan wali nagari ini sudah terungkap sejak bulan Januari 2022 lalu.

Diketahuinya wali nagari tersebut selingkuh, berdasarkan informasi masyarakat dan juga diperkuat oleh video yang dibagikan oleh warga net di grup media sosial Fecebook Taluak Sakato FB, pada 15 Januari 2022.

“Dalam video itu, terlihat salah seorang merekam dan memfoto wali nagari Izar bersama seorang perempuan, dan di video itu disebutkan ada poyok di dalam mobil berulang kali,”katanya.

Menurutnya, dengan bukti berupa video dan saksi mata yang ada. Pihak aliansi masyarakat meminta Bamus, Camat dan Pemerintah Kabupaten untuk menindak tegas atau memecatnya, atas perbuatan yang dilakukan oleh wali nagari Izar.

Sebab, perbuatan yang dilakukan Izar merupakan perbuatan yang tidak baik selaku seorang pemimpin dalam nagari.

Pos terkait