Ribuan Orang Ikuti Tabligh Akbar di Alun-Alun Kecamatan Majenang

“Selamat dan Sukses kepada PCM dan PCA Majenang beserta UPP dan BPP yang baru saja dikukuhkan. Semoga akan semakin progresif dalam gerakan dakwah persyarikatan sehingga dapat menjadi garda depan gerakan Muhammadiyah wasathiyah berkemajuan yang terus mencerahkan semesta dan memberdayakan umat”, ucap Mantan Ketua Ikatan Remaja Muhammadiyah (IRM) Kabupaten Sragen.

Ketua PCM Majenang, H.Masykur Ikhsan, S.Ag, M.Pd menyampaikan pentingnya kebersamaan dalam mengemban amanah persyarikatan yang telah diamanahkan, sehingga semua pimpinan akan mampu mengawal semua AUM secara totalitas agar semakin maju dan berkembang pesat.

Ketua PDM Cilacap KH.Dr. Habib Ghozali, S.Ag., M.Sy menyampaikan bahwa Muhammadiyah dan Aisyiyah Cabang Majenang adalah salah satu pimpinan cabang tertua dan terbesar di wilayah PDM Cilacap. Oleh karena itu, sangat perlu dibarengi keikhlasan dan kesolidan dalam menjalankan misi dakwah persyarikatan agar gerakan Muhammadiyah berkemajuan yang senantiasa mencerahkan semesta semakin membumi ke seluruh lapisan masyarakat.

Aji Pramono S.STP., M.M selaku Camat Majenang dalam sambutannya bahwa Muhammadiyah dan Aisyiyah Cabang Majenang telah bersinergi sangat baik dengan Forkompincam sejak dulu. Kami sangat berterima kasih atas kiprah dan perannya yang sangat luar biasa dari warga persyarikatan untuk memajukan Majenang dalam segala bidang.

Acara yang dipandu oleh dua santriwati PesantrenMU Daarul Ulum Majenang tersebut diawali dengan penampilan berbagai skill yang dibawakan oleh siswa TK ABA 3 Padangjaya, TK ABA 6 Cilopadang, MIM Padangjaya dan SDM PK Majenang, SMP Muhammadiyah Majenang yang ditutup dengan atraksi seni bela diri Tapak Suci oleh santri Pesantren Daarul Ulum Muhammadiyah Majenang.

Acara semakin semarak ketika gema wahyu illahi oleh guru MIM Tahfidz Qur’an Majenang dilantunkan, Paduan Suara dari siswa SMK Muhammadiyah Majenang menggema dan doa yang dipimpin oleh KH.Masbur Ma’mur, S.Ag., Lc berlangsung hikmat.


Sumber : Ustadz Tarqum Aziz.

Pos terkait