Karang Taruna Kecamatan Campaka dan Mountain Bike Adventure Adakan Even Goes bersama

GAYABEKASI.ID | PURWAKARTA – Gowes yang di ikuti beberapa komunitas hari ini tumpah ruah di halaman Kantor Kecamatan Campaka, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Acara ini terselenggara atas kerja sama Mountain Bike Adventure PUMA dengan Karang Taruna Kecamatan Campaka Minggu (20/11/2022).

Pencinta olahraga sepeda ini tidak lain tengah mengikuti acara Puma Gobrek yang diselenggarakan oleh  Purwakarta  Mountain Bike Adventure (PUMA).

Bacaan Lainnya

Ketua.PUMA, Sigit Hatmono menyampaikan kegiatan ini dapat terlaksana berkat kerjasama puma dengan karang taruna Kecamatan Campaka.

Acara hari ini diikuti lebih dari 2 ribu peserta dari berbagai komunitas sepeda di Jawa Barat. Dimana para peserta nantinya akan melalui rute yang telah kita siapakan kurang lebih sepanjang 4 kilometer.

“di mana kami menyediakan hadiah utama satu unit mobil jenis pick up., ada hadiah tambahan lainnya seperti sepeda motor, sepeda dan masih banyak lagi. Yang pastinya pada even ini bajir hadiahnya,” ucap Sigit.

Ini merupakan even terbesar kelima yang telah di selenggarakan pihaknya sejauh ini. Dan untuk kolaborasi kerjasama dengan karang taruna ini yang pertama.

“Tapi ternyata dengan kolaborasi hasilnya sangat luar biasa, kemungkinan kedepan kita bekerjasama kembali menggelar even yang sama,” ujar Sigit.

Di lokasi even ini kami juga mengandeng kelompok UMKM, agar mereka bisa menjajakan dan memasarkan produknya di acara ini tanpa biaya pungutan apapun.

“Mudah-mudahan kegiatan ini berjalan lancar, tidak ada hambatan untuk para peserta. Dan yang utama semoga beruntung bagi yang mendapatkan hadiah nantinya,” tutur Sigit.

Sementara Ketua Karang Taruna Kecamatan Campaka, H Ahmad ST yang pada kesempatan ini juga sebagai ketua panitia pelaksana mengatakan, kegiatan itu, masih pada momentum peringatan Hari Pahlawan.

Semoga acara ini menjadi kegiatan yang berkesinambungan dari program karang taruna,” Ucapnya. Hadir dalam acara ini, Ketua Ikatan sepeda Indonesia (ISI),

Ketua Komite Sepeda Purwakarta (KSI) H. Asep Supriatna, Camat Campaka, Ketua Karang Taruna Kabupaten Purwakarta Jhon Kamal, Ketua Karang Taruna Kecamatan Campaka H. Ahmad S.T.


Penulis : Udin

Pos terkait