Bupati Pesisir Selatan Rusma Yul Anwar Tetapkan Tanggap Darurat Selama Seminggu

Meski demikian Bupati dan Ketua TP PKK masih sempat membagikan paket makanan pada warga korban banjir di sejumlah nagari (desa) di Kecamatan Koto XI Tarusan dan Bayang.

Lanjut Bupati, pemerintah kabupaten segera bakal melakukan penanganan, setelah melakukan inventarisasi terkait dampak yang ditimbulkan banjir, baik terhadap bangunan milik pemerintah maupun harta benda milik masyarakat.

Pihaknya bakal segera berkoordinasi untuk penanganan infrastruktur yang rusak, sesuai kewenangannya. Selain itu mengupayakan kondusifnya fasilitas umum seperti sekolah, sehingga tidak mengganggu proses belajar mengajar.

“Untuk lahan pertanian yang rusak, kami akan jadikan prioritas sebagai penerima bantuan. Masyarakat jangan sampai rugi,” tegas bupati.

Bupati mengimbau agar masyarakat selalu waspada, karena berdasarkan informasi BMKG curah hujan dengan intensitas tinggi masih akan terus berlanjut hingga beberapa hari ke depan, termasuk di Pesisir Selatan.(*)


Pos terkait