RRI Bukittinggi gelar Gerakan Cerdas Untuk Mesukseskan Pemilu 2024

Kegiatan ini juga mengundang partisipasi kelompok organisasi wanita untuk menyebarkan informasi mengenai Pemilu.

“Karena ibu-ibu ini memiliki peran penting di keluarganya, oleh karena itu, mereka dapat mensosialisasikan Pemilu minimal ke keluarganya,” kata dia.

Yulian juga menginformasikan bahwa Gerakan Cerdas Memilih tidak hanya diselenggarakan di Bukittinggi, tetapi juga diadakan serentak di seluruh satuan kerja RRI di berbagai daerah di Indonesia, sesuai dengan nota dinas RRI pusat.

Ia berharap bahwa dengan adanya Gerakan Cerdas Memilih ini, partisipasi masyarakat pada Pemilu 2024 akan semakin meningkat dibandingkan dengan pemilu sebelumnya.

“Masyarakat juga diharapkan dapat menggunakan hak pilihnya dengan bijak sesuai dengan hati nurani dan pemahaman yang baik mengenai calon-calon yang maju pada Pemilu mendatang,” pungkasnya.(*).


Pos terkait