Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Beringin Karya Kecamatan Bantar Gebang, Daut Ismail Menggelar Penyerahan Surat Keputusan dan Pengukuhan Terhadap Tiga Ketua Pimpinan Anak Cabang

Ketua DPC Partai Beringin Karya Bantar gebang Daut Ismail juga mengucapkan terima kasih yang tinggi-tingginya atas kehadiran pengurus DPD Partai Berkarya Kota Bekasi dalam acara penyerahan SK dan Pengukuhan tiga kepengurusan PAC.

“Terimakasih yang setinggi tingginya atas kehadiran pengurus DPD Berkarya Kota Bekasi, semoga partai berkarya dapat berkembang pesat di Kecamatan Bantar Gebang”, ucapnya

Bacaan Lainnya

Pantauan awak media, terselenggaranya Penyerahan SK dan pengukuhan tiga PAC wilayah Bantar Gebang berjalan lancar dan hikmat.

Ditempat yang sama Wakil Ketua OKK Ainsyam menegaskan, bahwa Partai di Berkarya Kota Bekasi harus kompak dan solid serta bergandengan tangan untuk mewujudkan cita-cita yang di inginkan.

“yaitu menghantarkan calon terbaik kita untuk bisa menjadi anggota DPRD Kota Bekasi di tahun 2024 mendatang”, paparnya.

Ainsyam juga menyampaikan harus komitmen dengan apa yang dikatakan dan tidak saling menyalahkan satu sama lain serta harus saling menghormati sesama pengurus.

“Saya orang baru dalam berpolitik dan belum berpengalaman seperti orang yang sudah puluhan tahun, tapi saya akan konsisten dan konsekuen serta komitmen dengan apa yang saya sampaikan”, tutupnya.


Pos terkait