Kerjasama Dengan Universitas di Kota Bekasi, Polres Metro Bekasi Kota Gelar Sosialisasi Penerimaan Polri SIPSS T.A 2023

GAYABEKASI.ID | BEKASI – Sosialisasi penerimaan Polri melalui Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun Anggaran 2023 digelar Polres Metro Bekasi Kota. Bhabinkamtibmas Kelurahan Jakamulya Polsek Bekasi Selatan Bripka Sudirman gelar kegiatan sosialisasi Kampus Universitas Gunadarma Jalan Cikunir Raya Kelurahan Jakamulya Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jumat (27/1/2023).

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk mempromosikan Penerimaan Polri dari Sumber Sarjana menjadi Perwira Polri atau SIPSS T.A 2023 dengan sosialisasi melalui Kampus- Kampus di Kota Bekasi. Bhabinkamtibmas ini akan bekerjasama

Bacaan Lainnya

dengan para pendidik atau dosen untuk menyampaikan informasi Penerimaan Polri jalur SIPSS kepada mahasiswanya jika berminat menjadi Polri untuk mengikuti seleksinya,” ungkap Kasie Humas Kompol Erna Ruswing Andari.

Adapun pendaftaran calon anggota Polri Jalur Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Lulusan S2/S2 Profesi, S1/S1 Profesi dan D – IV T.A. 2023 yang dibuka mulai tanggal 24 s/d 29 Januari 2023.

”Polri akan melaksanakan rekruitmen anggota Polri dikhususkan bagi lulusan D-IV, S1, S2 melalui jalur SIPSS,, untuk pendaftaran dilakukan secara online melalui website penerimaan.polri.go.id,” ucapnya.

Bhabinkamtibmas Aiptu Sudirman mendatangi Kampus Universitas Gunadarma yang berlokasi di Jakamulya bertemu dengan Kepala Biro Humas Universitas Gunadarma Sdr Irfan, S.E , untuk dilanjutkan sosialisasi melalui Media online Kampus, Group Alumni, Mading, dan sosialisasi langsung saat perkuliahan.

Hal lain yang disosialisaikan, Babinkamtibmas disampaikan tentang syarat-syarat untuk dapat diterima menjadi anggota Polri. Termasuk syarat tinggi badan, kesehatan dan juga syarat-syarat administrasi.

Tidak lupa juga disampaikan tentang apa saja yang harus disiapkan. Diantaranya pernyataan ijin orang tua.

“Harapan kami dengan sosialisasi ini akan semakin banyak lulusan Sarjana – sarjana yang masuk menjadi anggota Polri karena kegiatan ini transparan dan tidak dipungut biaya,” ungkapnya.


Pos terkait