Kapolda Sumsel Irjen Pol A. Rachmad Wibowo, SIK Menghadiri Gelar Opsnal Sekaligus Pemusnahan Senpira di Polres Oki

GAYABEKASI.ID l Kapolda Sumsel beserta rombongan tiba di mapolres OKI sekitar pukul 09.00 wib dan disambut langsung oleh Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto SH. SIK, didampingi oleh PJU Polda Sumsel dan Kapolres Jajaran Polda Jum’at 26/4/24

Gelar opsnal TW 1 tahun 2024 ini dilaksanakan di GOR Mang Pedeka Polres OKI yang dihadiri oleh Pejabat Utama Polda Sumsel dan para Kapolres jajaran Polda Sumsel membahas tentang analisa dan evaluasi gangguan kamtibmas TW I tahun 2024 di jajaran Polda Sumsel.

Bacaan Lainnya

Disela – sela acara GO tersebut Kapolda Sumsel menyempatkan diri untuk melakukan pemusnahan senpira (senjata api rakitan).

Senpira yang secara simbolis dimusnahkan tersebut merupakan penyerahan dari masyarakat Kab. OKI selama operasi pekat musi 2024 kurun waktu 20 hari (tanggal 7 s/d 26 Maret 2024) yang lalu, Ujar Kapolres OKI saat di konfirmasi

Pemusnahan senpira ini dihadiri juga oleh Forkopimda Kab. OKI, tokoh agama, tokoh masyarakat serta perwakilan camat dan kades.

Sebanyak 109 buah senpira terdiri dari 51 laras panjang dan 58 laras pendek yang dimusnahkan.

Dalam kesempatan ini Kapolda menyampaikan untuk pemusnahan senpira yang lainnya agar dilaksanakan oleh Polres OKI.

Selain Kapolda pada moment ini ikut melaksanakan pemusnahan senpira secara simbolis antara lain, Wakapolda Sumsel BJP. M. Zulkarnain, SIK, MSi, Dandim 0402 OKI Letkol Inf. Irsyad Mahdi Pane , PJ Sekda OKI M. Refly, SSos, MM dan Kapolres OKI.

Setelah menyelesaikan kegiatan pemusnahan senpira, kapolda dan PJU menuju ke GOR Mang Pedeka untuk melanjutkan GO.

Di akhir acara penutupan GO Kapolda juga berkesempatan meresmikan kantin Polres OKI “Pondok Rasa” yang ditandai dengan penandatanganan batu prasasti.(monty)


Pos terkait