Peduli Terhadap Tempat Ibadah, Babinsa Koramil 0818/13 Kalipare Turut Ikut Kerja Bakti Bersama Warga Setempat Di Wilayah Binaannya.

GAYABEKASI.ID | MALANG – Babinsa Koramil 0818/13 Kalipare Desa Sumberpetung Koptu Deny Hadi Santoso, Peduli terhadap tempat ibadah yang ada di wilayah binaannya ikut turun langsung dalam kerja bakti bersama warga Dusun Banduarjo Rt.38 Rw.09 Desa Sumberpetung Kecamatan Kalipare Kabupaten Malang dalam pengecoran atap Masjid Baitul Mukaromah di Dusun Banduharjo Rabu (02/06/2022).

Babinsa Koramil 0818/13 Kalipare selalu hadir di tengah-tengah kegiatan masyarakat, untuk memberikan contoh dan melakukan komunikasi sosial yang baik dalam berbagai kegiatan yang ada di wilayah binaan melalui peran aktifnya

Bacaan Lainnya

tersebut Babinsa berusaha menjalin silaturahmi dan kedekatan bersama warganya, guna melaksanakan pembinaan teritorial kewilayahan demi terwujudnya kemanunggalan TNI dan Rakyat Apa yang dilakukan oleh Koptu Deny Hadi Santoso

Babinsa Desa Sumberpetung yang selalu aktif dan hadir ditengah tengah kegiatan masyarakat khususnya di desa Binaan, ini merupakan kepedulian aparat Babinsa terhadap sarana ibadah yang di gunakan untuk kepentingan bersama.

Koptu Deny Hadi Santoso saat di Konfirmasi menerangkan bahwa Babinsa harus bisa menyatu bersama warga binaan dalam kegiatan kemasyarakatan, baik kerja bakti maupun kegiatan sosial lainya, Ucap Koptu Deny Hadi Santoso.

Sementara Danramil 0818/13 Kalipare Kapten Chb Sulistiono saat di konfirmasi menbenarkan kegiatan yang di lakukan oleh anggotanya khususnya Babinsa yang selalu ada dan hadir di setiap kegiatan

diwilayah binaan, melalui kegiatan seperti ini akan lebih memperkuat kerjasama kita di wilayah, sehingga dapat saling mendukung dan melengkapi, terutama dalam memperkuat Kemanunggalan TNI bersama Rakyat, terang Danramil 0818/13 Kalipare Kapten Chb Sulistiono.


Pos terkait