Kapolsek Bekasi Utara Melaksanakan kunjungan Ke Perumahan Prima Harapan Regency

GAYABEKASI.ID | BEKASI – Kapolsek Bekasi Utara Kompol Arwan SH MM. Di dampingi wakapolsek AKP Parwoto melaksanakan Silaturahmi dan perkenalan dengan dengan Forum komunikasi warga Prima harapan Regency (Forkoma) dan jajaran RW 09,12 ,18 Serta tokoh agama dan tokoh masyarakat

Di Hall tenis meja prima harapan Regency Kelurahan Harapan baru Kecamatan Bekasi Utara. Minggu 27/3/22

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek mengatakan memperkenalkan diri saya sebagai Kapolsek Bekasi Utara yang baru di wilayah hukum Polsek Bekasi Utara

Menurut Kapolsek Kompol Arwan SH MM juga mengatakan pesan pesan dan Himbauan menjelang puasa Ramadhan saat ini marak tawuran terutama di saat bulan Ramadhan agar masyarakat bersama sama dapat Menjaga situasi keamanan lingkungan masing-masing tetap aman , terkendali dan kondusif

Dalam kesempatan tersebut juga Kapolsek menghimbau agar warga segera melaksanakan vaksinasi terutama vaksin boster

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Lurah Harapan baru yang di wakili kasi trantib Sadikin, Ketua Forkoma yang diwakili Joko baroto , ketua RW 09 perwana A, Ketua RW 12 Zarkasih, Ketua RW 18 Kamay L, tokoh masyarakat ustad guspian dan Babinsa harapan baru Serda Hariyanto, serta perwakilan dari warga 20 orang

Dalam Kegiatan tersebut Kapolsek Bekasi Utara memastikan kegiatan berjalan lancar dan mengecek penerapan Protokol Kesehatan yang dilaksanakan pada kegiatan tersebut agar tidak timbul cluster baru dan juga sebagai salah satu upaya

untuk menekan angka penyebaran covid 19 khususnya di wilayah Keluraha Harapan baru Kec. Bekasi Utara

dengan menerapkan 5 M. Diantaranya Memakai masker. Menjaga jarak Mencuci tangan dengan sabun. Menghindari kerumunan Mengurangi mobilitas ujarnya


Pos terkait