Dankormar Hadiri Upacara Pembukaan Dikreg Seskoal Angkatan Ke-62 Tahun 2024

GAYABEKASI.ID l Jakarta Selatan –  Komandan Korps Marinir Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP., menghadiri Upacara Pembukaan Pendidikan Reguler (Dikreg) Seskoal Angkatan ke-62 Tahun 2024 yang dibuka langsung oleh Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., di Sekolah Staf Komando Angkatan Laut (Seskoal) Cipulir, Senin (05/02/2024).

Acara dihadiri oleh Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana Madya TNI Erwin S. Aldedharma, S.E., M.M., M.Sc., Danseskoal Laksamana Muda TNI Yoos Suryono Hadi, M.Tr(Han)., M.Tr.Opsla., CHRMP., perwakilan perwira Sesko TNI,

Bacaan Lainnya

Pejabat Utama Mabesal, segenap pimpinan Kotama Angkatan Laut, para Komandan Sesko Angkatan, perwakilan perwira Sespim Polri, Atase Pertahanan negara sahabat, dan segenap dosen Seskoal.

Dalam amanatnya Kasal mengatakan, para perwira TNI dari Angkatan Darat, Angkatan Laut, Angkatan Udara dan dari Kepolisian Republik Indonesia selamat bergabung di Bhumi Cipulir, partisipasi kalian akan memperkuat soliditas dan sinergitas TNI Polri yang dibutuhkan oleh bangsa dalam

menghadapi tantangan dimasa yang akan datang. Selanjutnya pada para siswa dari negara sahabat selamat datang di Indonesia, kehadiran kalian di Seskoal bukan hanya memperkaya pengalaman belajar tetapi juga mengukuhkan kerjasama dan persahabatan antar negara khususnya dalam menjaga perdamaian dan keamanan maritim global.

Sebelum mengakhiri amanatnya Kasal menekankan kepada perwira siswa untuk selalu menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran disiplin dan dedikasi, manfaatkan setiap kesempatan belajar dengan maksimal.

“Jadilah pemimpin yang tidak hanya cerdas dan terampil tetapi juga memiliki integritas inovasi dan mampu beradaptasi dengan situasi yang berkembang”, tegas Kasal.


(Dispen Kormar,TNI AL)

Pos terkait