Organisasi Jari Nusantara Sebut Ganjar Layak Terima Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2021

GAYABEKASI.ID | JAKARTA – Fungsionaris Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Jari Nusantara, Puput TD Putra menilai Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo layak menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2021 dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Karena secara leadership, kepemimpinan Ganjar memang sangat memenuhi syarat untuk mendapat penghargaan itu.

Bacaan Lainnya

“Kepemimpinan mas Ganjar terbukti sangat responsif, mengakomodir isu-isu lingkungan hidup dalam kebijakan pembangunan di Jawa Tengah,” kata Puput, yang mantan aktivis Walhi, Kamis 21/07/2022.

Bahwa masih ada pernak-pernik yang kurang, itu menjadi pekerjaan rumah bagi mas Ganjar. Tetapi sebagai kepala daerah, kebijakan mas Ganjar telah mengimplementasikan isu-isu lingkungan strategis secara nyata.

“Maka menjadi tidak relevan, Jika kasus wadas dikaitkan dengan layak dan tidaknya mas Ganjar menerima penghargaan ini,” kata Puput.

Apalagi, kasus wadas adalah proyek nasional yang didalamnya melibatkan ada sejumlah kementrian terkait. Kementrian tersebut sesungguhnya juga memiliki tanggung jawab besar.

“Betapa tidak adil kalau semua beban tanggung jawab dan dosanya ditimpakan ke mas Ganjar,” ungkap Puput

Puput melihat, para menteri terkait terkesan sembunyi dalam kasus wadas. Padahal, mereka termasuk yang memiliki peran dan tanggung jawab besar terkait dengan proyek wadas.

Pernyataan Puput, salah satu pendiri Jari Nusantara ini menanggapi sejumlah pihak yang menolak penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2021 kepada Ganjar Pranowo.


Penulis : Gusti suryowigatyo

Pos terkait