Kapolres Agam AKBP Dewi Nur Setiawan Anjurka Bagi Personil Ajak Keluarga untuk Ikuti Vaksinasi

GAYABEKASI.ID – LUBUK BASUNG, KAB AGAM –
Kepolisian Resor (Polres) Agam, Sumatera Barat mewajibkan seluruh personelnya membawa minimal 10 peserta vaksin COVID-19 pada setiap pelaksanaan geray vaksin untuk mempercepatan target vaksinasi di wilayah itu.

Kapolres Agam AKBP Dwi Nur Setiawan didampingi Humas Polres Agam AKP Nurdin di Lubuk Basung, Rabu, mengatakan satu personel wajib membawa minimal 10 orang untuk divaksin di geray yang telah disediakan.

Bacaan Lainnya

“Polres Agam dan Pemkab setempat menyediakan 15 geray vaksin pada Rabu (1/12),” katanya.

Ia mengatakan, geray itu berada di Poliklinik Polres Agam, Kantor Wali Nagari Sungai Batang, Puskesmas Pasar Ahad, Puskesmas Palembayan, Puskesmas Koto Alam, Mapolsek Ampek Nagari, Jorong Balai Badak Nagari Batu Kambiang.

Lalu di Kantor Camat Tanjung Mutiara, Muaro Putih Nagari Tiku Lima Jorong, Jorong Surau Lubuk Nagari Tigo Balai, Jorong Padang Galanggang Nagari Matua Mudiak.

Selain itu, di Jorong Kajai Fisik Nagari Manggopoh, Jorong Kubu Anau Nagari Manggopoh, Jorong Tiga Garagahan dan Lapangan Volly Jorong Siguhung Nagari Lubuk Basung.

Pos terkait