GAYABEKASI.ID , – SORONG-PAPUA BARAT, Danrem 181/PVT Brigjen TNI Indra Heri yang diwakili Pasi Pamops Denmarem 181/PVT Kapten Inf Abdul Manang menghadiri kegiatan Aksi Donor Darah dalam rangka memperingati HUT Palang Merah Indonesia (PMI) yang ke-76
Bergerak Bersama untuk Sesama dengan tema “Jadilah Pahlawan untuk Sesama” yang diselengarakan oleh PMI Kab. Sorong bertempat di Pendopo Alun-alun Aimas Jln. Sorong Klamono KM 19, Kelurahan Malagusa, Distrik Aimas, Kab. Sorong, Papua Barat. Jumat, (17/09/2021)
Wakil Bupati Kab. Sorong Suka Harjono, S.Sos. M.Si dalam sambutannya yang sekaligus membuka secara peresmian kegiatan Aksi Donor Darah tersebut menyampaikan peringatan hari ulang tahun PMI yang ke-76 saat ini masih dalam suasana Pandemi Covid-19, kita yakin dan percaya bahwa pandemi ini pasti berlalu, namun kita tetap selalu menjaga protokol kesehatan.
“Tema hari ini jadilah Pahlawan untuk Sesama, Aksi Donor Darah ini sangat dinantikan oleh masyarakat kita yang sangat membutuhkan, saya ucapkan terimakasih kepada PMI, TNI dan Polri yang telah bersedia mendonorkan darahnya dalam rangka HUT PMI ke 76 ini”, ucap Wakil Bupati.
“Mudah-mudahan amal kita diterima Tuhan Yang Maha Esa dan saya ucapkan terimakasih kepada relawan dan dokter yang telah proaktif dan inisiatif bagaimana mengumpulkan sumbangsih donor darah kita dan nantinya kita berikan kepada masyarakat yang membutuhkan”, imbuhnya.
“Situasi perkembangan Covid-19 di Kab. Sorong saat ini sangat luar biasa baik menurut informasi dari rekan kita yang di posco Covid-19 Kab. Sorong pasien Covid-19 sudah menurun, semoga kita dihindarkan dari Covid-19, tetapi kita tetap waspada dengan adanya varian baru, mudah-mudahan perekonomian di Kab. Sorong segera pulih kembali”.
“Semoga Kab. Sorong, Kota Sorong Papua Barat selalu dan senantiasa di jauhkan dari varina-varian yang ada, dengan demikian perekonomian kita akan membaik dan sarana prasarana ekonomi di daerah kita bisa berkembang baik, saya ucapkan selamat HUT PMI yang ke-76”, pungkas Wakil Bupati.
Aksi Donor Darah dalam rangka memperingati HUT Palang Merah Indonesia (PMI) yang ke-76 ini di ikuti dari berbagai element masyarakat serta dari TNI dan Polri yang ada di Wilayah Kota Sorong dan Kabupaten Sorong.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Dandim 1802/Sorong Letkol Inf Budiman SE. MI. Pol.MM., Kapolres Sorong AKBP Iwan P. Manurung SIK., Danpos Apter Koramil Persiapan Aimas Letda Arh. Riswan Sinaga, Paur Pers Pasmar 3 Letda Ipung Joko Pamungkas, Kakesbangpol Kab. Sorong/Wakil Ketua Bidang Organisasi Adri B. Timban, SH. (Penrem 181/PVT).