Gandeng Ketua RW, Babinsa Koramil 01/Kranji Laksanakan Serbuan Vaksin Di Wilayah Binaan

GAYABEKASI.ID ,- KODAM JAYA, KOTA BEKASI – Sebanyak 64 orang warga Rw.30 RT.02. Jl.Boulevar Hijau Kelurahan Pejuang Kecamatan Medan Satria Kota Bekasi telah tervaksin, pada pelaksanaan serbuan Vaksinasi Covid-19 di wilayah Koramil 01/Kranji Kodim 0507/Bekasi, pada Kamis (16/09/2021).

Hadir dalam kesempatan tersebut, Sertu Ujang dan 5 rekan Babinsa Koramil 01/Kranji dan Ketua RW.30 Bapak Balasius,SH. yang turut didukung oleh Tim Relawan Nakes 4 orang, Tim input Data 2 Orang dan Wanra 01/Kranji sebanyak 15 orang.

Bacaan Lainnya

Menurut, Danramil 01/Kranji Mayor Inf Choirul Anam saat di konfirmasi usai pelaksanaan Vaksinasi mengatakan bahwa kegiatan vaksinasi covid-19 ini akan terus dilaksanakan setiap hari dengan sasaran utama warga yang belum melaksanakan Vaksinasi Dosis 1.

“Kita akan terus berkordinasi dengan aparatur pemerintahan tingkat bawah seperti RT dan RW agar pelaksanaan serbuan Vaksinasi bisa lebih maksimal”, ucapnya.

“Semakin solid para Babinsa dengan pengurus RT/RW, In Sya Allah pelaksanaan Vaksinasi ini akan semakin maksimal”, ujarnya

“Mudah-mudahan dengan tercapainya target vaksinasi di wilayah Kota Bekasi Khususnya di wilayah Koramil 01/Kranji, dapat mendukung program vaksinasi nasional secara cepat”. tutupnya. (Sumber Kodim 0507/Bekasi)

Pos terkait